Selasa, 23 Juni 2009

SEJARAH DESA TLEPOK KEC. KARANGSAMBUNG

LEGENDA DAN SEJARAH DESA TLEPOK
KEC. KARANGSAMBUNG
a. Legenda Desa
Pada suatu ketika ada seorang sakti lagi bijaksana bernama mbah Arungbinang bersama pengikutnya datang ke Desa Wadasmalang sesampainya ke desa tersebut beliau berjalan kearah utara sampai disuatu dusun para pengikut nya memukul sebuah kenong, nong, nong , dusun tersebut diberi nama dusun Kalikemung termasuk wilayah Desa Wadasmalang. Kemudian mbah Arungbinang bersama pengikutnya berjalan kearah barat sampai di gunung batu beliau dan rombongan beristirahat, gunung batu tersebut sekarang dikenal gunung Batur. Pada waktu mbah Arungbinang selesai istirahat kemudian berjalan melangkah kakinya menginjak tanah yang lembek sehingga bekas kakinya ada tapak kaki ( Tlapak ) dan waktu berjalan berbunyi tlepok, tlepok yang kemudian diberi nama Desa Tlepok.
Mbah Arungbinang meneruskan perjalanan ke arah barat dan beliau meninggalkan seorang pengikutnya yang bernama mbah Merto untuk tinggal di Desa Tlepok . Mbah Merto mempunyai anak 2, anak yang pertama bernama mbah Jaya Semita sedangkan anak yang kedua bernama mbah Jenggot. Mbah Jaya Semita diberi tugas oleh mbah Merta untuk memimpin pemerintahan desa Tlepok, sedangkan mbah Jenggot mengemban tugas menjadi pimpinan agama.
Suatu hari Mbah Merta sebelum meninggal memanggil kedua anaknya, mbah Merta berpesan agar setiap Jum’at Kliwon mengadakan syukuran untuk mengingat perjuangan mbah Merta pada waktu babad alas ( membuka Hutan ) untuk dijadikan desa ( syukuran tersebut masih dilaksanakan oleh kepala Desa). Beliau bertiga setelah meninggal dimakamkan di Desa tlepok.
b. Sejarah Pembangunan Desa Tlepok
Tahun Kejadian Peristiwa Buruk
1990 1.Terjadi banjir besar banyak tanah longsor
2.Kepala Desa Tlepok, Bp.Toha meninggal
1992 Terjadi pembakaran benderasalah satu partai
1993 Warga mengeluhkan bantuan IDT tidak terbagi dengan adil
1995Paceklik
1997 Terjangkitnya wabah gudig dan penyakit malaria
1999 Penjarahan kayu jati besar-besaran oleh warga desa lain
2002 Terjadi demo warga ke pihak pengelola SD
2003 Masyarakat kurang menanggapi karena masing asing dengan program KKN
2005 Warga demo kepada Sekdes dianggap dalampendataan pilih kasih
2006 Demo ke Panitia Pembangunan dianggapkurang mampu
2007 Penutupan jembatan bantuan UPK oleh sebagian warga

Tahun Kejadian Peristiwa Baik
1991 Terpilih kepala Desa baru secara demokrasi, Bp.Syakur
1992 Masyarakat mengenal Demokrasi / Pemilu
1993 Desa menerima IDT
1994 Menerima bibit penghijauan guna reboisasi hutan dan lahan
1995 Desa menerima bantuan air bersih di blok Batur
1996 Desa menerima bantuan UED
1997 Pemilu berjalan aman dan demokratis
1998 Mendapat bantuan Gully plag dan sumur resap
2000 Menerima bantuan proyek air bersih diblok Kopen
2001 Pilkades Desa Tlepok Bp. Sunaryo
2002 Menerima bantuan Stimulan SD dan Jembatan dari UPK
2003 Kedatangan KKN Unsoed Purwokerto dengan program pertanian
2004 Mendapat bantuan bibit dan pupuk guna penghijauan hutan dan lahan dengan
program GN-RHL sebanyak 2 Kelompok
2005 Menerima bantuan untukmasyarakat miskinBLT
2006 Menerima bantuan PPKPelebaran jalan penghubung ke Desa Wadasmalang
2007 Pilkades Desa Tlepok Bp.Sunaryo terpilih kembali

Diambil dari Dokumen RPJMDes

Tidak ada komentar :

Posting Komentar