Sabtu, 30 Januari 2010

Membangun Sinergi Perencanaan Desa Dengan PNPM Perdesaan

Hari ini betul betul capek, pagi diskusi diBAPEDA mengenai persipan Forum SKPD dilanjut diskusi dengan Dinas Papaperla dan beberpa kepala desa mengenai pemberdayaan kelompok tani ternak siangnya dilanjut lagi diskusi dengan KM PNPM Perdesaan dan FKMD dengan topik mensinergikan perencanaan pembangunan desa.
Diskusi cukup seru mengingat mencoba memadukan yang selama ini berjalan sendiri sendir, sementara ini desa asyik dengan musrenbangdes, musrenscam dan seterusnya sementara PNPM dengan Musdus, Musyawarah Desa dan Muasyawarah Antar Desa. dari diskusi yang cukup panjang setidaknya disepakati tiga hal sebagai berikut :
1. Mensinergikan dan memperkuat perencanaan desa yang pro orang miskin
2. Membangun Sinergi dalam pemberdayaan masyarakat
3. Keberlanjutan penangulangan kemiskinan.
Semoga ini adalah awal kesepakatan untuk lebih memandirikan desa, untuk lebih detail disepakati agenda akan di bahas pada pertemuan tanggal 6 Februari 2010 dengan Tim penangulangan Kemiskinan Daerah (TPKD).

Tidak ada komentar :

Posting Komentar