Senin, 07 Oktober 2013

Modul Penyusunan Laporan Pertanggungjawaban Pemerintah Desa



Penyelenggaraan  Pemerintahan Desa adalah seluruh proses kegiatan manajemen pemerintahan  dan pembangunan Desa berdasarkan kewenangan desa yang ada, meliputi perencanaan, penetapan kebijakan, pelaksanaan, pengorganisasian, pengawasan, pengendalian, pembiayaan, koordinasi, pelestarian, penyempurnaan dan pengembangannya.
Manifestasi otonomi di tingkat desa sejak digulirkannya otonomi daerah mulai menggeliat nyata. Jauh sebelum pemilihan Presiden dan Kepala Daerah secara langsung, desa telah lebih dahulu menunjukan kemandiriannya dengan pemilihan Kepala Desa secara langsung
Dalam negara yang menggunakan sistem politik demokrasi berkedaulatan rakyat, maka setiap pejabat publik yang menjalankan amanah dari rakyat untuk menjalankan tugas dan kewajiban serta menggunakan dana publik, wajib mempertanggungjawabkan dan mempertanggunggugatkannya kepada rakyat sebagai pemilik kedaulatan.
Kepala Desa pada dasarnya bertanggung jawab kepada rakyat Desa yang dalam tata cara dan prosedur pertanggung jawabannya disampaikan kepada Bupati atau Walikota melalui Camat. Kepada Badan Permusyawaratan Desa, Kepala Desa wajib memberikan keterangan laporan pertanggungjawabannya dan kepada rakyat menyampaikan informasi pokok-pokok pertanggung jawabannya..-..."
Modul “ Penyusunan Laporan Pertanggujawaban Pemerintah Desa “ adalah salah satu  seri pengutan kapasitas Pemerintah dan Masyarakat Desa untk mendorong terciptanya tata pemerintahan desa yang baik. 

 Bagi yang berminat mendapat modul tersebut silakan kontak kami lewat email.

(maji_binainsani@yahoo.com )

2 komentar :

  1. salam,
    bisa didownload modulnya ya pak, gimn carax??? soalnya sdh sering kucoba tp gak bisa2 (maklum gaptek pak, hehe...)

    BalasHapus
  2. harus punya kun 4shared terlebih dahulu, atau kirim email aja mas... nanti tak kirim lewat email

    BalasHapus